Powered by Chelsea F.W., William Sia, Felecia S., dan Catherine P.
 
Picture
Halo Cangkrukers!

Siapa nih yang pernah tahu binatang Sugar Glider ? Pernah lihat atau bahkan kalian salah satu pemiliknya ? Atau kalian salah satu pecinta Sugar Glider ?

Nah, kali ini tim cangkruk akan membahas mengenai wawancara singkat kami dengan salah satu komunitas yang kami temui di Taman Bungkul, yaitu komunitas Sugar Glider Surabaya. Check this out!

Q : Sejak kapan sih ada komunitas Sugar Glider Surabaya ?

A : Komunitas ini sudah ada kurang lebih 1 tahun yang lalu dan komunitas ini ada karena hasil dari seringnya kumpul-kumpul bareng gini.

Q : Oh, berarti komunitas ini ada tiba-tiba karena seringnya cangkrukan bareng ya?

A : Iya bener sekali, karena kita-kita ini pecinta sugar glider kan, nah waktu cangkrukan gini akhirnya sepakat untuk bikin suatu komunitas pecinta sugar glider.

Q : Wah, jadi dengan cangkrukan bisa ada keuntungan yang didapat ya?

A : Tentu dong. Bahkan sampai sekarang kita juga beternak sugar glider, jadi orang-orang yang ingin lihat atau memelihara sugar glider bisa kita bantu.

Q : Asik juga ya, dari ide iseng yang keluar waktu cangkrukan, malah bisa jadi suatu keuntungan. Lalu, mengenai anggotanya apakah semuanya berasal dari Surabaya ?

A : Tidak juga kok. Memang ada yang dari Surabaya, tapi ada juga yang tinggal di Gresik.

Q : Lalu saat sedang ada rapat atau cangkrukan bareng begitu bagaimana ? Apakah semua anggota harus datang ?

A : Nggak sih, kan kita juga punya kesibukan masing-masing jadi kalo kumpul-kumpul gini kita janjian hari apa aja. Kalo saat ini sih kita selalu cangkrukan hari Selasa dan Kamis tiap minggunya.

Q : Oh begitu. Terus, mengapa kalian memilih Taman Bungkul sebagai basecamp kalian ?

A : iya, seperti yang sudah saya sebutkan, kita kan tinggalnya beda-beda nih. Nah, Taman Bungkul kan tempatnya dipusat kota dan tempatnya terbuka, jadi kita lebih suka disini karena lebih gampang nyari tempatnya, dan pastinya paling pewe, karena kita bisa main dengan sugar glider kita, ngopi bareng, sharing-sharing bareng.

Q : Wah, asik sekali ya pastinya. Terakhir, apakah kalian merasa cangkrukan itu penting ? Mengapa?

A : Penting sekali, apalagi untuk anak muda termasuk kami, karena kita bisa mengeksplor kemampuan kita bersama lewat cangkrukan, apalagi kalo memiliki ide yang sama. Yah seperti kita-kita ini akhirnya kita bisa bikin komunitas ini dan sampai sekarang menghasilkan banget buat kita.

Dari chit-chat singkat kami dengan Komunitas Sugar Glider Surabaya ini, ternyata cangkrukan membawa dampak positif kan ? Apalagi kalau dilakukan bareng-bareng sama teman-teman. Selama ide kalian positif, pasti bisa membawa pengaruh positif juga.

Salam cangkruk! 


Bayu
4/10/2014 08:33:34 pm

Pengen piara S.G
Di Surabaya sendiri.. .yang jual SG dimana ya??

Reply
Radhit
4/20/2014 11:28:20 pm

coba aja di deket kecamatan rungkut, di deket pertigaan situ ada sate & gule bu umi atau apalah itu... Disitu jual SG couple an..

Reply
nia
10/10/2014 12:38:39 pm

iya tah??di dekat situ jual?nanti aku kesana ah

faris
6/21/2014 08:35:55 pm

coba aja cari di Berniaga

Reply
8/14/2014 01:50:19 am

Reply

komunitas ini (SG) apa sudah pasti ada di bungkul saat hari selasa & kamis. apakah pasti

Reply
Putra
12/27/2015 07:29:17 am

Min mau tnya yg jual SG di surabaya dmn?

Reply
gandy arie setio
5/20/2016 09:56:05 pm

cara gabung di komunitas gmn ya?

Reply
Stevanny
7/12/2016 06:55:55 pm

Min.. boleh minta alamat lengkap + numb telvon yang jual sugar glider ga ?? Trimakasih sebelumnya :)

Reply



Leave a Reply.

    Artikel

    Artikel-artikel ini dibuat untuk mengenalkan budaya cangkruk yang sangat kental dalam kehidupan masyarakat Surabaya

    Archives

    October 2013
    September 2013

      Survey